<p style="text-align: justify;"><strong>DALUNG (05/07/2025)</strong> – Dalam upaya meningkatkan kapasitas dan wawasan aparatur desa, Pemerintah Desa Dalung menggelar Kegiatan Orientasi Lapangan ke Desa Cimenyan, Kecamatan Cimenyan, Kabupaten Bandung, Jawa Barat, pada Kamis (12/6). Kegiatan yang dilangsungkan di Kantor Desa Cimenyan ini disambut hangat oleh Kepala Desa Cimenyan Supratman Taryana, S.Pd., M.Ip beserta jajarannya. Hadir dalam rombongan dari Dalung antara lain Kepala Dinas PMD Kabupaten Badung Komang Budhi Argawa, S.H., M.Si., Camat Kuta Utara I Putu Eka Parmana, S.STP., MM., serta jajaran pemerintahan dan lembaga Desa Dalung lainnya.</p> <p style="text-align: justify;"><br /> Kegiatan ini bertujuan untuk studi tiru tata kelola pemerintahan Desa Cimenyan yang dinilai sukses di berbagai aspek. Dalam pidatonya, Perbekel Dalung I Gede Putu Arif Wiratya, S.Sos., menyampaikan bahwa ini merupakan langkah nyata untuk terus belajar dan berinovasi demi peningkatan pelayanan publik di Desa Dalung.</p> <p style="text-align: justify;"><br /> Salah satu hal menarik dalam kegiatan ini adalah penyambutan rombongan oleh tuan rumah dengan mengenakan pakaian adat khas Desa Cimenyan. Para perangkat desa tampil anggun dan berwibawa dalam balutan kebaya dan batik kinak, kain batik khas Kabupaten Bandung ini telah menjadi simbol identitas budaya lokal. Batik kinak sendiri memiliki motif dan warna yang sarat makna, mencerminkan filosofi kehidupan masyarakat setempat. Ibu Yuyun, salah satu pengurus PKK Desa Cimenyan, menyampaikan <em><strong>“Kebaya biasanya digunakan untuk acara-acara kedaerahan, sementara penggunaan batik kinak telah diwajibkan oleh Pemerintah Kabupaten Bandung sebagai bentuk pelestarian budaya daerah,”</strong></em> tuturnya.</p> <p style="text-align: justify;"><br /> Pakaian adat yang dikenakan oleh perangkat Desa Cimenyan menjadi sorotan tersendiri dalam kegiatan Orientasi Lapangan ini. Kebaya dan batik kinak yang mereka kenakan tidak hanya menunjukkan penghormatan kepada tamu, tetapi juga mencerminkan identitas budaya lokal yang kuat. Batik kinak dengan motif khasnya menjadi simbol kearifan lokal yang kaya makna. </p> <p style="text-align: justify;"> </p> <p style="text-align: justify;"><strong>(KIMDLG-001).</strong></p>
Pakaian Adat dan Batik Kinak Sambut Rombongan Dalung di Desa Cimenyan
05 Jul 2025